Basa-Basi #47 : Yoyok Dumprink


 Selama dua hari saya marathon nonton film-film garapan Yoyok Dumprink. Tidak banyak yang tahu, tapi saya yakin semua orang tahu Pocong Mandi Goyang Pinggul, Kungfu Pocong Perawan, Dedemit Gunung Kidul, dan sejenisnya. Total ada sembilan film yang disutradarai oleh Yoyok. Saya akan menjelaskannya lebih lanjut setelah ini. Film-film ini, entahlah. Terlalu sulit untuk menjelaskan maksud dan isi kepala Yoyok Dumprink. Paling sederhana, saya hanya bisa bilang bahwa film hasil Sutradara Yoyok Dumprink adalah perpaduan absurd antara belahan payudara, naskah ngawur, dan hantu asal-asalan. 

Yoyok Subagyo is an Indonesian film and television series director. He was born in the city of Medan, in the province of North Sumatra, February 24th 1972. He started his movie directing career in 2010 and television series in 2015. He goes by many nicknames such as Yoyok Dumprink in the horror, adventure and suspense genres of film and television series. Then Yoyok Sri Hardianto in teen romance genre of film and television series.

Begitu yang dikatakan IMDb. Saya tidak bisa mencari tahu lebih jauh karena beliau ini memang misterius. Apa yang bisa ditemukan di google hanyalah foto-fotonya, sebagian besar bersama Dewi Persik atau KK Dheeraj—sang produser. Tidak ada informasi detail mengenai kehidupan pribadinya, karena mungkin beliau memang sengaja memalsukan namanya untuk tujuan tertentu. Barangkali ideologis, karena bagaimanapun bahkan di eranya tahun 2010an, filmnya dihujat habis-habisan.


*


Respon Publik :


Tanggapan MUI pada 2010 terkait dengan Tera Patrick, artis film panas Amerika, di masa itu Tera membintangi film Yoyok berjudul Rintihan Kuntilanak Perawan :


"Film semacam itu kok begitu mudah keluar dari LSF (Lembaga Sensor Film). Bagaimana caranya? Itu kan bintangnya Tera Patrick, bintang blue film. Ya mestinya dilihat kemasannya bagaimana," kata ketua MUI Amidhan, yang dikonfirmasi, Kamis (14/10/2010).


Penggalan berita dari 2011 terkait FPI menolak rilisnya film Pocong Mandi Goyang Pinggul, dibintangi Sasha Grey :


Ratusan anggota FPI rencananya menggeruduk kantor K2K Production pukul 12.30 WIB besok, 2 Mei 2011. Mereka akan melempari kantor K2K Production dengan telur busuk dan batu. Aksi tersebut sebagai protes terhadap film Pocong Mandi Goyang Pinggul produksi K2K Production yang dibintangi aktris porno Hollywood Sasha Grey.


Di 2010, FPI sampai harus membentuk divisi khusus terkait film-film horor berbau porno, disini yang disorot karena Tera Patrick di film Rintihan Kuntilanak Perawan :


"FPI sudah membentuk tim yang bernama BIF (Badan Investigasi Front), yang bertugas menyelidiki kasus film-film porno, termasuk film yang dibintangi oleh Tera Patrick," ujar Ketua DPD FPI Jakarta Habib Salim Alatas di Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (14/10).


*


Yoyok Dumprink memang problematik, apalagi jika kita sandingkan dengan KK Dheeraj. Kombinasi mereka berdua akan menghasilkan sebuah atraksi spektakuler—campuran aneh antara fetish akan paha dan dada serta hantu-hantu yang terlihat seperti cosplay di jalan raya.


Membicarakan film-filmnya tidak akan lepas dari buah dada yang hampir keluar dari bra, baju-baju minim, serta paha-paha molek para pemain. Jika mau jujur, sebagian besar filmnya memancing gairah lebih tinggi daripada memancing ketakutan. 


Setidaknya, ada pola tertentu yang bisa dilihat dari film-film Yoyok. 


Pembukaan. Intro film bervariasi tergantung dengan maksud dan tujuan film itu dibuat—serta genrenya lebih condong ke arah mana. Ada beberapa jenis intro dalam film-film Yoyok :


Pertama adalah intro dengan adegan bar. Pocong Mandi Goyang Pinggul misalnya, menampilkan sang tokoh utama, Ferdi (Chand Kelvin) yang bekerja sebagai DJ di sebuah klub malam. Kamera menyorot goyangan para pengunjung—atau lebih tepatnya closeup ke arah paha dan belahan dada. Kemudian ada Kafan Sundel Bolong, konsepnya sama, hanya saja si tokoh utama tidak bekerja di dunia malam, tapi hanya mampir untuk minum-minum whiskey. Rintihan Kuntilanak Perawan juga dimulai dengan adegan klub malam dimana Tera Patrick dan Angel Lelga disorot habis-habisan.


Kedua adalah intro dengan adegan kolam renang. Dimulai dengan Pacar Hantu Perawan yang menampilkan badan seksi Vicky Vette dan Misa Campo. Ada juga Pelukan Janda Hantu Gerandong yang menampilkan betapa seksinya Angel Lelga dan Indah Kalalo. 


Ketiga adalah intro komedi, yang juga hanya dimiliki dua film. Pertama adalah Mr Bean Kesurupan Depe yang menampilkan segerombolan pocong sedang senam, dan yang kedua Arwah Kuntilanak Duyung dimana seekor—seorang—sebuah pocong sedang dikencingi.


Ada anomali untuk dua film terakhir, karena Kungfu Pocong Perawan mengawali film dengan aksi antara guru dan murid bertarung ala-ala film silat dan Dedemit Gunung Kidul membuka film dengan sentuhan thriller.


Saya kemudian menyadari jika intro-intro ini ternyata secara kebetulan atau tidak berpengaruh terhadap kadar keseriusan seks di dalam filmnya. Peringkat paling atas memiliki adegan yang lumayan banyak—dengan komedinya—tapi semakin ke bawah, semakin sedikit. 


Konyol memang, tapi ketika masih kecil, saya nonton film-film semacam ini memang untuk cari adegan seksnya. Zaman itu nonton film biru harus download dan meskipun ukurannya cuma dibawah 5Mb karena format 3gp, tapi jaringan 2g tentu lambat dan susah mengunduhnya.


*


Film hantu ala Yoyok biasanya tidak punya elemen horror yang benar-benar mumpuni. Satu film yang bisa dikecualikan paling hanya Dedemit Gunung Kidul yang hampir tidak memiliki komedi sama sekali. Tapi persamaan yang selalu ada di 100% karyanya adalah adegan panas. Sekalipun Dedemit Gunung Kidul tidak mengundang tawa, tapi ia bisa membuat seseorang ereksi dengan menampilkan Uli Auliani lepas BH. Meskipun sesaat setelah tali BH lepas, muncul setan.


Adegan komedinya absurd. Ada beberapa yang bisa saya ingat.


Misal di Pacar Hantu Perawan ada adegan seorang kakek menghisap ganja dengan teman cucunya. Menghasilkan visual absurd pada penglihatannya sehingga kemanapun ia menoleh, ada sosok-sosok setan yang muncul.


Di Pacar Hantu Perawan dan Arwah Kuntilanak Duyung, uniknya punya kesamaan. Ada pocong yang dikencingi secara tidak sengaja. Ucok Baba di Pocong Mandi Goyang Pinggul lain lagi, dia terlempar ke udara dan karena ukuran tubuhnya yang mini, berakhir di dalam panci tukang bakso.


Humor dewasa juga ditampilkan, seperti Joyce yang merangsang Alex dengan striptease tapi kemudian celananya dilem sehingga meskipun nafsu di ubun-ubun ia tidak bisa kemana-mana dari WC di film Pacar Hantu Perawan.


.


Yoyok Dumprink memang absurd, tapi lebih konyol lagi memang penontonnya. 



Ciamis,

22 Januari 2024.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Analisis dan Pembahasan Puisi Sajak Matahari karya W.S Rendra

Jagat Alit - Godi Suwarna

Seseorang yang Mati Tadi Pagi - Agus Noor